Disatu petang
pilihan itu tak lagi ada,
Kabut menutupi jalan lain
membuat diri memutar
tersedot puting beliung
Masuk kedalam sumur tua
tempat, tikus mengerat jantung
membangun sebuah negeri…..
Jika saja, terompet satu kavaleri
menjadi bisikan kembali
aku takkan menyusuri
lubang kecil yang membingungkan
Jika saja, aku memiliki teman
dan seutas tali memanjat keatas
tak akan diri kehabisan tenaga
menangkap hijau permukaan
Kini,….
Jika bau busuk sumur tua itu
adalah negeri yang menjerat
setiap petualangan idealisme
maka, biarkan dedaunan kering jatuh
menutupinya
Dan hujan melumuri pinggirannya
hingga, tak lagi bisa terbuka…..
Biarkan waktu yang bergulir
menjadikan tunas muda tumbuh
terjaga……diatasnya
>